Selamat Datang di Web Desa Suwawal -- selengkapnya...

Artikel

Realisasi Program Kerja, Mahasiswa KKN-IK IAIN Kudus Melakukan Kunjungan ke Tempat Produksi Usaha mi

02 Oktober 2022 11:19:52  Sri Krisnawati  12 Kali Dibaca  Berita Desa

Realisasi Program Kerja, Mahasiswa KKN-IK IAIN Kudus Melakukan Kunjungan ke Tempat Produksi Usaha milik Ibu Ida “Ikhtiari”

Pada tanggal 13 September 2022 Kelompok KKN-IK IAIN Kudus Desa Suwawal mengadakan kunjungan ke beberapa UMKM salah satunya ke tempat produksi usaha milik ibu Ida. Dalam kunjungan tersebut Ibu Ida memproduksi berbagai olahan bubur seperti, bubur sum-sum, bubur mutiara, bubur kacang hijau, bubur coco (ketan), bubur ketan hitam, dan bubur blohok. Selain memproduksi bubur Ibu Ida juga memproduksi dawet dan cendol.

Usaha ini telah dijalankan kurang lebih 4 tahun. Perjuangan Bu Ida dalam merintis usahanya yaitu berbagai olahan bubur dengan nama “Ikhtiari” melewati berbagai proses yang tidak mudah. Mulai dari dagangan yang tidak laku serta banyaknya faktor pesaing dalam perdagangan. Meskipun demikian, hal tersebut tidak membuat Bu Ida putus semangat. Dalam mengembangkan usahanya. Beliau terus memperbaiki usahanya mulai dari memperbaiki cita rasa, memperbanyak produk olahan hingga saat ini beliau tidak hanya menjual cendol akan tetapi beliau juga menjual berbagai macam bubur.

Setiap harinya Bu Ida membuat olahan bubur dengan menggunakan bahan seperti tepung tapioca, kacang hijau sebanyak 2 kg, tepung beras 4 kg, kelapa 25 biji, gula jawa dan gula putih. Harga jual bubur sekitar Rp.10.000/3 bungkus sedangkan harga untuk cendol dan dawet Rp.5000/3 bungkus. Omzet dalam sehari kurang lebih Rp.900.000. Bu Ida memasarkan produknya hanya melalui Pasar pagi di Jong Biroe menggunakan gerobak. Meskipun Bu Ida hanya menjual di pasar pagi, namun omzet yang didapat sudah banyak.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Desa

Aparatur Desa

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Desa


Kantor Desa
Alamat : Jl. Raya Jepara-Bangsri Km.7
Desa : Suwawal
Kecamatan : Mlonggo
Kabupaten : Jepara
Kodepos : 59452
Telepon :
Email : pemdessuwawal@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:52
    Kemarin:15
    Total Pengunjung:11.326
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:216.73.216.74
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

29 Juli 2013 | 390 Kali
Profil Desa
24 Agustus 2016 | 379 Kali
Data Desa
07 November 2014 | 338 Kali
Pemerintahan Desa
26 Agustus 2016 | 296 Kali
Sejarah Desa
24 Agustus 2016 | 293 Kali
Pemerintah Desa
24 Agustus 2016 | 274 Kali
Visi dan Misi
12 Januari 2020 | 261 Kali
Posyandu Remaja
13 Maret 2020 | 15 Kali
Rapat Koordinasi TPK
18 Juni 2025 | 2 Kali
ZIARAH KUBUR DALAM RANGKA SEDEKAH BUMI DESA SUWAWAL
21 Februari 2022 | 5 Kali
Grebek Vaksin Desa Suwawal
12 Maret 2020 | 3 Kali
Sosialisasi PTSL oleh BPN
20 Maret 2023 | 21 Kali
LOMBA DESA
22 April 2014 | 2 Kali
Pengaduan
18 Maret 2020 | 2 Kali
Antisipasi COVID-19